Aku kembali dihantui dengan mimpi
Dia kembali datang saat aku terlelap
Mimpi yang sesungguhnya tidak pernah aku inginkan kedatangannya
Aku mimpi buruk lagi!
Dan aku benci dengan mimpiku
Dia membuatku menangis saat aku terbangun
Dan terus membayang-bayangiku hingga saat ini
Bagiku setiap mimpi tentangmu adalah suatu pertanda
Selalu seperti itu sejak 26 bulan yang lalu
Entah pertanda apa lagi yang aku dapat dari mimpiku
Tetapi aku seperti menemukan titik terang tentang pertanda itu
Apa yang disembuyikan lama-lama terlihat semakin jelas
Kadang aku berterimakasih dengan kecurigaanku
Tetapi terkadang justru kecurigaanku inilah yang sering menyakitiku
Aku akui saat ini aku sangat kecewa dengan kenyataan yang ada
Seandainya aku memiliki kekuatan untuk merubahnya pasti sudah aku lakukan sejak dulu
Tetapi lagi-lagi, aku hanya seorang yang memiliki banyak kelemahan
Mau tidak mau, suka tidak suka, aku harus menelannya bulat-bulat
Aku tidak punya pilihan untuk menolaknya
Dan saat ini..
Saat aku belajar untuk menjauhimu
Rasa rinduku semakin kuat
Aku ingin bertemu, sekedar hanya ingin tahu bahwa kamu baik-baik saja
Tapi aku dilema
Keinginan hatiku sangat besar, tetapi otak ku melarangnya
Dia memperingatkanku..
Bahwa usahaku akan terasa amat sangat sia-sia kalau aku masih berkomunikasi denganmu
Dan aku mengalah untuk menurutinya
Demi kebaikan diriku sendiri...
0 komentar:
Posting Komentar